Langkah Install Cyberindo Diskless dan Updater Warnet

Cara Instal Diskless Cyberindo disk dan updater diwarnet diskless. lokal. Virtual, Dalam kategori Tips Warnet kali ini saya akan menulis cara instal cyberindo diskles dan updater,

apabila kalian ingin merubah sistem mode warnet ke cyberindo diskless, bisa mengikuti step step berikut.

Langkah Install Cyberindo Diskless dan Updater Warnet


Pertam Instal CyberIndo Diskless Server

Lakukan proses instal Cyberindo Disk, klik Next next saja hingga selesai, bila proses Installasi sudah selesai, maka komputer akan meminta reboot atau restart,

Kedua Instal Updater Cyberindo Server

Lakukan proses instal Cyberindo Updater hingga selesai, apabila proses Installasi Sudah selesai, klik Finish

akan muncul Tab baru halaman login, Untuk masuk ke dalam Updater isikan alamat server 127.0.0.1 dan pasword default gcafe.

Selanjutnya ketahap Proses Setting CafeConsol ( Updater ) dan Diskles Console di PC SERVER

Seting atau Pengaturan CafeConsole ( Updater )

1. Pilih Tab Pengaturan Dasar ( ICON Roda bergerigi )
2. Tab Pengaturan Dasar
3. Ceklis sesuai Mode yang digunakan diskless, Lokal atau Virtual
4. Unduhan (jumlah update game secara bersamaan)
5. Off page speed (kecepatan transfer game)
6. Page speed (Kecepatan Bandwidth update atau Download Game )
7. Pasword Untuk Cafe Console di Server dan klien, bisa di rubah sesuai keinginan anda.
8. Pasword Client (Untuk mengaktifkan restore dan Menonaktifkan restore)
Proses pengaktifan Restore dan Menonaktifkan restor hanya untuk Mode VIRTUAL

Selanjutnya ke tab download Seting

1. Lokasi Download, ( Lokasi drive penyimpanan game disk kalian)
2. Defauld Grup, Pilih sesuai system yang anda gunakan
3. Drive Game ( hardisk atau SSD tempat menyimpan GAME ) Drive Lokal, Untuk System Lokal, Drive Virtual, Untuk System Virtual dan Diskless
4. Jika sudah selesai klik Konfirmasi,

Selanjutnya pindak ke tab Sync Console

1. Klik Add Game Disk
2. Klik Tambah
3. Masukan Ip pc Server
4. Pilih Hardisk atau SSD lokasi game ( Drive Game )
5. klik nama drive misal " X " maka drive Game X yang nanti akan muncul di PC Client
6. Jika sudah selesai klik OK

Jika semua telah selesai Maka Game drive disk akan menjadi Online, Jika status masih Ofline tunggu beberapa saat hingga berubah menjadi Online, apabila status masih tetap pada posisi Ofline, silahkan lakukan proses ulang dari awal, Mungkin ada beberapa tahap yang terlewatkan.

Selanjutnya seting pada Penagturan Diskles Console

Buka DisklesConsole, klik server. Option,

Tap General
Kolom Writeback Path isi atau pilih Drive Writeback Jika menggunakan system Virtual dan Diskless, Kosongkan Jika menggunakan system Lokal

Kolom Size Limit of user,s write-back pilih sesuai keinginan anda ( System Virtual dan Diskless ) Kosongkan Jika menggunakan system Lokal

Kolom System image Upload Folder pilih Drive Image Jika menggunakan system Virtual dan Diskless. Kosongkan Jika menggunakan system Lokal

Kolom iSCSI Target Name biarkan saja kosong

Tap DHCP
- Ceklis pada " Enable DHCP TFTP ( Diskless boot must need it )
- Pada kolom DHCP Server IP, (IP SERVER)
- Pada kolom Start IP, untuk IP Client di mulai dari IP pc Client pertama
- Pada kolom End IP, di isi untuk IP terakhir PC Client
- kolom selanjutnya biarkan defauld

Tab Gamedisk Server

Setting jika anda menggunakan mode Virtual dan Diskless, masukan IP Server, dan klik Add, OK

Tab Multi Servers ( Biarkan saja default )

Sampai disini Proses installasi Updater dan Cyberindo Disk di PC server selesai

Cara Instal Cyberindo klien

1. Instal CyberIndo Disk
Lakukan proses instal Cyberindo klient Hingga selesai, Jika proses Installasi sudah selesai, reboot atau restart komputer

2. Instal Cyberindo Updater klient
Lakukan proses instal Cyberindo Updater, Pada proses Installasi Updater di Pc Client ada 3 pilihan,
1. Disk Mode ; Normal Client = Untuk Cyberindo Mode Lokal
2. Diskless Mode : Client Will run without hardisk = Untuk Cyberindo Mode Diskless
3. Hybrid Mode : HDD + Virtual Game DIsk = Untuk Cyberindo Mode Virtual

Pilih salah satu Sesuai system yang ingin anda gunakan, lalu lanjutkan klik Instal, Jika proses install selesai klik finis dan akan otomatis run program,

Setelah terbuka Pada Kolom Server IP Addres, masukan atau ketik IP Server dan klik OK, Proses Intallasi Updater telah selesai.

Itulah cara Instal Diskless Cyberindo dan updater di server dan client, terima kasih sudah berkunjung semoga bermanfaat.

Posting Komentar

0 Komentar